Sebelum tidur, umat muslim dianjurkan untuk membaca doa, salah satunya yaitu doa Nabi Yusuf sebelum tidur. Nabi Yusuf a.s adalah salah satu nabi dari 25 nabi yang disebutkan Allah SWT dalam Al-Qur’an.

Nabi Yusuf a.s merupakan anak Nabi Yaqub a.s. dan kakeknya adalah Nabi Ishaq a.s. Pada umumnya, ketika seseorang mendengar nama Nabi Yusuf a.s, maka hal pertama yang terlintas yaitu ketampanannya. Hal ini karena Nabi Yusuf a.s memang memiliki wajah yang sangat tampan dan tubuh yang bagus dan tegap.

Doa Nabi Yusuf untuk Sebelum Tidur

Doa Nabi Yusuf Sebelum Tidur

Doa ini dibaca oleh Nabi Yusuf a.s ketika beliau digoda oleh istri dari ayah angkat Nabi Yusuf a.s. Jadi, doa Nabi Yusuf sebelum tidur ini cocok sekali untuk memohon pertolongan dan perlindungan Allah SWT dari segala tipu daya syaitan.

Doa Nabi Yusuf Sebelum Tidur

Doa di atas adalah doa Nabi Yusuf a.s lainnya yang biasanya dibaca ketika kamu hendak bercermin.

Doa Sebelum Tidur Lainnya

Dalam agama Islam, umat muslim dianjurkan untuk selalu berdoa ketika hendak melakukan aktivitas, termasuk sebelum tidur. Hal ini bertujuan sebagai wujud permohonan dan permintaan tolong kepada Allah SWT. agar aktivitas yang dilakukan mendapat berka. Selain itu, berdoa adalah salah satu bentuk ibadah.

Salah satu aktivitas yang dianjurkan untuk mengucapkan doa yaitu ketika hendak tidur. Doa ini harus diajarkan sedari kecil agar seseorang terbiasa untuk selalu membaca doa Nabi Yusuf sebelum tidur.

Lantas, bagaimanakah bacaan doa sebelum tidur? Berikut doa dan artinya.

Doa Nabi Yusuf Sebelum Tidur

Amalan Sunnah Sebelum Tidur

Selain dianjurkan untuk berdoa sebelum tidur, ada hal lainnya yang juga sunnah untuk dilakukan sebelum tidur. Pertama, seorang muslim dianjurkan untuk mengambil wudhu. Selanjutnya, bacalah ayat kursi.

Selain itu, membersihkan tempat tidur sebelum tidur juga termasuk amalan sunnah. Kamu juga dianjurkan untuk memosisikan tubuhmu ke arah kanan ketika tidur.

Keutamaan Berdoa Sebelum Tidur

Membaca doa secara umum dan doa Nabi Yusuf sebelum tidur memiliki banyak keutamaan. Ketika manusia tertidur, manusia butuh pertolongan dari Allah SWT untuk mendapatkan keamanan selama tidur.

Hal ini supaya manusia terhindar ancaman bahaya, mimpi buruk, dan diberikan kemampuan untuk bangun lagi dari tidur. Oleh karena itu, umat muslim disunnahkan untuk selalu membaca doa sebelum tidur agar tidur kita dijaga oleh Allah SWT.

Selain itu, manfaat membaca doa sebelum tidur, seperti doa Nabi Yusuf sebelum tidur, bisa menjadi benteng agar manusia terhindar dari perbuatan buruk, berikut haditsnya.

Keutamaan Berdoa Sesudah Tidur

Selain ada doa sebelum tidur, ada juga doa sesudah bangun dari tidur. Ketika bangun tidur, umat muslim hendaknya berdoa kepada Allah SWT sebagai salah satu bentuk rasa syukur. Bersyukur karena telah mendapatkan kesempatan untuk bangun dari tidur dan bisa menjalankan aktivitas seperti biasanya dengan baik.

Keutaman membaca doa sesudah bangun tidur lainnya yaitu melatih diri agar selalu mengingat Allah SWT. Kamu perlu selalu ingat bahwa hanya Allah SWT sajalah yang bisa membangunkan manusia kembali dari tidurnya.

Selain itu, keutamaan lainnya dari doa sesudah tidur juga yaitu bernilai ibadah, sehingga kamu juga akan mendapatkan pahala. Dari sekian keutamaan membaca doa sebelum dan sesudah tidur ini, maka sebaiknya kamu selalu membiasakan diri untuk berdoa setiap hari.

Nah, demikianlah penjelasan tentang doa Nabi Yusuf sebelum tidur beserta keutamaannya. Mari biasakan diri untuk selalu berdoa kepada Allah SWT apapun aktivitas yang kita lakukan.

Mustamin
Author

Jika kamu bertaqwa, Allah akan membimbingmu.